Usaha makanan ringan kriuk bisa jadi peluang bisnis camilan yang menguntungkan. Mengingat target pasar konsumen yang luas dari anak-anak, dewasa hingga orang tua menyukai makanan ringan. Sehingga usaha makanan ringan kriuk bisa dikatakan bisnis terlaris saat ini.
Usaha Makanan Ringan Kriuk
Menekuni usaha cemilan kriuk bisa dilakukan siapa saja karena usaha ini mudah dijalankan, modal tidak besar, dan bebas berjualan di mana pun. Untuk itu, cobalah menjalani usaha makanan ringan kriuk untuk meraup penghasilan.
Bisnis makanan ringan biasa orang dapatkan produk camilannya dengan cara repacking. Artinya, kamu membeli makanan ringan kriuk dalam ukuran besar atau gelondongan yang kemudian dibungkus dalam kemasan lebih kecil. Tidak heran jika harga makanan ringan yang dijual relatif murah di pasaran.
Usaha makanan ringan kriuk juga merupakan usaha makanan yang bisa dititipkan di warung. Jika kamu ingin menjadikan bisnis ini sebagai pekerjaan sampingan namun tidak waktu untuk menjualnya, kamu bisa memanfaatkan warung terdekat. Kamu hanya perlu menentukan komisi yang adil dengan si empu warung dan menunggu hasil penjualan dengan tenang.
Jika kamu tertarik menggeluti usaha makanan ringan kriuk tapi bingung tidak punya referensi ide produknya. Kami rangkum informasi jenis makanan kriuk dimulai dari harga 500, 1000, 2000, dan 5000. Yuk, simak artikelnya berikut.
Contoh Usaha Makanan Ringan Serba 500 yang Kriuk
Usaha snack 500an adalah snack jajanan murah meriah yang masih banyak disukai orang. Biasanya makanan ringan serba 500 tersedia di warung dan menjadi pilihan pembeli sebagai camilan. Lalu, apa saja jenis makanannya? Berikut daftarnya.
1. Emping
Emping dibuat dengan bahan utama biji melinjo yang dihaluskan dan dikeringkan. Emping merupakan produksi makanan rumahan dengan rasa khas pahit. Meski begitu, emping yang terjual di pasaran kini tersedia berbagai rasa seperti original, asin, pedas.
Emping bisa dinikmati sebagai topping makanan berat yang fungsinya sama seperti kerupuk. Jadi, silahkan coba menjual emping dengan kemasan lebih kecil yang dibandrol harga 500.
2. Mie Lidi
Mie lidi direkomendasikan sebagai ide referensi usaha makanan ringan kriuk karena populer dan melegenda. Selain itu, rasa mie lidi memang enak dikonsumsi sehingga banyak peminatnya termasuk anak-anak.
3. Makaroni
Cemilan favorit keluarga ini banyak dijajakan dengan harga 500. Rasa gurih dan renyah makaroni sangat cocok dinikmati ketika waktu senggang maupun sedang sibuknya beraktivitas. Makaroni juga banyak rasa variannya yaitu pedas, asin, dan manis. Jadi, silahkan menjual makaroni yang di bungkus kecil.
4. Kacang Telur
Masih ingat dengan snack kacang telur? Bentuk bulat coklat dengan rasa gurih dan manis kacang telur sangat enak dinikmati. Meski kategori jajanan jadul, kacang telur tetap menjadi primadona cemilan banyak orang.
Contoh Usaha Makanan Ringan Serba 1000 yang Kriuk
Sama halnya dengan usaha makanan ringan kriuk serba 500, kamu bisa buat snack dengan kemasan lebih besar seharga 1000. Tarolah serba 500 kamu takar dengan ukuran 50 gram, maka kamu isi produk kemasan untuk harga 1000 sebanyak 100 gram. Berikut contoh snack serba 1000.
1. Keripik Singkong
Bahan singkong sangat cocok dibuat olahan makanan apa pun termasuk keripik. Selain harga singkong yang terjangkau, proses pembuatan keripik singkong juga mudah.
2. Astor Coklat
Astor biasanya disediakan di ruang tamu sebagai pelengkap cemilan untuk tamu. Anak kecil pun menyukai astor dan pasti sering memakannya karena rasanya yang manis. Harga grosir astor untuk 1 kg berkisar antara Rp30.000 – Rp50.000. Untuk itu, kamu masih bisa menjualnya dengan harga 1000.
3. Kacang Koro Kulit
Kacang koro memiliki rasa khas gurih asin. Kacang koro kulit jarang ditemui di toko atau warung. Padahal orang tua dan kadang anak-anak masih menyukai kacang koro sebagai cemilan. Kalau kamu berminat jualan kacang koro, masih worth it kok dijual harga 1.000.
4. Kacang Polong
Kacang polong termasuk snack kacang-kacangan yang warna hijau. Rasanya sih sama seperti kacang koro kulit yang asin gurih. Dibungkus dengan kemasan kecil, kamu bisa menjualnya dengan harga 1.000 rupiah saja.
5. Kerupuk Ikan
Olahan ikan juga bisa dibuat kerupuk loh. Rasanya yang agak asin, kriuk dan gurih sangat enak dinikmati. Di warung banyak tersedia kerupuk ikan dengan bungkusan besar. Coba deh kamu jual dengan bungkusan kecil harga 1.000 pasti laris.
Contoh Usaha Makanan Ringan Serba 2000 yang Kriuk
Dibawah ini daftar contoh usaha makanan ringan kriuk harga 2.000.
1. Keripik Sukun
Keripik sukun tidak kalah enaknya dengan keripik singkong. Untuk dibuat olahan keripik, sukun cukup diiris tipis-tipis kemudian digoreng hingga kering dan renyah. Tinggal tambahin bumbu dan diberi aroma bawang yang gurih. Kamu dapat menjualnya dengan harga 2.000 per bungkus kecil.
2. Keripik Pisang
Keripik pisang cocok banget dinikmati bareng teh sambil menonton tv, bersantai bareng keluarga, maupun cemilan tamu. Jika berminat jualan keripik pisang, beli saja harga grosir kemudian kamu repacking yang dijual dengan harga 2000 an.
3. Kacang Bawang
Kacang bawang termasuk cemilan favorit keluarga nih. Cemilan kacang pasti banyak suka apalagi kacang bawang. Harga grosir kacang bawang 350.000 untuk ukuran 5kg. Bisa lebih murah tergantung daerah masing-masing. Jika dijual 2000 per bungkus masih dapat untung yang lumayan.
4. Keripik Daun
Daun pepaya, daun bayam, daun singkong adalah bahan sempurna untuk olahan keripik. Selain sehat, keripik daun bisa jadi ladang bisnis rumahan yang menguntungkan. Kamu bisa menjualnya dengan harga serba 2000 an aja.
5. Kripca
Keripik kaca atau biasa disebut kripca merupakan usaha makanan ringan kekinian asal sunda yang digemari anak muda. Apalagi yang varian extra pedas dapat membuat ketagihan ketika awal mencobanya. Oleh karena itu, kripca bisa dikatakan makanan ringan kriuk yang cepat laku.
Contoh Usaha Makanan Ringan Serba 5000 yang Kriuk
usaha makanan ringan serba 5000 tinggal kamu bungkus ulang dengan ukuran kemasan yang lebih besar. Tapi, usaha makanan ringan kriuk apa yang tepat dijual harga 5000? Ini dia listnya.
- Kuaci
- Jamur Crispy
- Keripik Pedas
- Rempeyek Teri
- Rempeyek Udang
- Rempeyek Kacang Tanah
- Rempeyek Teri Kacang
- Bakso Goreng Kering
- Keripik Belut
- Siomay Kering
- Keripik Ikan Wader
- Kerupuk Ikan Keriting
- Kerupuk Ikan Bakar
- Usus Crispy
- Kacang Mete
- Stik Keju
- Kembang Goyang
- Keripik Pisang Coklat
- Keripik Pisang Original
- Keripik Tempe
- Keripik Tahu
- Rengginang
- Kue Akar Kelapa
- Kacang Pilus
- Emping
Makanan Ringan Kriuk yang Tahan Lama
Pada dasarnya, makanan ringan kriuk termasuk makanan yang tahan lama karena jenis makanan kering. Makanan ringan dapat disimpan dalam beberapa hari di tempat kedap udara atau wadah tertutup agar tetap awet.
Bagi kamu yang ingin memulai usaha ini jangan coba asal menjual jenis makanan yang tidak jelas prospeknya. Kamu dapat memilih makanan ringan yang lagi booming atau yang lagi trend di pasaran.
Nah sobat, referensi contoh usaha makanan ringan kriuk di atas bisa kamu praktekkan untuk bisnismu. Kamu juga bisa buka toko yang jualan makanan ringan serba ada. Tentunya harus menyesuaikan modal yang kamu punya. Selamat mencoba.