Tips Jago Main Total Football APK

Siapa sih penggemar game konsol yang tidak menyukai permainan bola. Kamu dan sebagian besar pemain lainnya pasti pernah memainkan game sejenis. Jika demikian, maka kamu pasti akan menyukai game Total Football APK. Sebab game ini tidak jauh berbeda dengan game bola lainnya yang sering dimainkan melalui konsol video game Playstation. Kamu pasti akan menemukan keseruan dari game ini.

Kali ini game Total Football APK hadir dan bisa dimainkan melalui ponsel. Tentu game bola bukanlah permainan yang asing di industri gaming mobile. Sudah banyak game bola yang dimainkan oleh para pemain mulai dari Fifa Online, PES, dan masih banyak lagi. Semuanya memiliki tingkat keseruan yang hampir mirip. 

Karena mirip dengan game simulasi bola lainnya, game Total Football APK juga mengharuskan pemain untuk memainkan game sesuai dengan instruksi di awal permainan. Perlu diketahui bahwa game ini memiliki gameplay dimana pemain harus bertanding menggunakan tim pilihan.

Pemain juga bisa mengatur strategi dengan mengganti pemain yang cedera dan menggunakan formasi yang tepat. Ada banyak pilihan tim bola yang bisa kamu pilih dan gunakan di game Total Football APK. Bahkan beberapa diantaranya merupakan tim yang telah diresmikan oleh FIFA dan dilengkapi dengan pemain – pemain bintang khas mereka. Inilah yang menarik dari game ini.

Di dalam permainan, game Total Football APK tidak hanya bisa dimainkan oleh satu pemain saja. Jika pemain hanya bermain seorang diri, pemain bisa memainkan secara online atau melawan bot yang sudah disediakan oleh pihak pengembang. Namun menariknya game ini bisa dimainkan oleh dua orang pemain secara online. Artinya pemain bisa bermain bersama teman tongkrongan atau saudara di rumah.

Dengan bermain bersama teman tentu kamu bisa menguji kemampuan dan saling adu strategi di game Total Football APK menggunakan tim favoritmu. Kamu bisa membayangkan bahwa permainan ini sangat mirip dengan game bola yang ada pada video game Playstation seperti Winning Eleven, FIFA, PES, Super Soccer, dan lain sebagainya. 

Mungkin kamu dan sebagian orang yang belum terbiasa memainkan game bola di ponsel akan mengira bahwa kontrol game ini sulit dimainkan. Namun faktanya tidak demikian. Game Total Football APK ini sudah dilengkapi dengan kontrol game yang sangat mudah dan disesuaikan dengan level pemain. Misalnya pemain masih dalam standar pemula, pemain bisa menggunakan kontrol yang hanya terdiri dari 3 kontroler. Jika pemain sudah di level jago, maka bisa menggunakan 4 kontroler.

Baca juga:  Cara Daftar BRImo Mudah 2023, tak Perlu ke Bank

Kamu tidak perlu khawatir soal kualitas game Total Football APK ini. Meski dia dirilis untuk bisa dimainkan di perangkat ponsel android, namun game ini sudah dilengkapi dengan kualitas grafis yang tinggi. Selain itu desain pemain yang ada di dalamnya terkesan realistis mirip seperti gambar 3D yang dirilis secara resmi oleh FIFA untuk game bola.

Selain itu efek gameplay yang ada pada game Total Football APK ini juga sangat realistis mulai dari lapangan bola, gerakan bola, dan sudut – sudut supporter. Semuanya tergambar dengan sangat jelas dan detail. Itulah sebabnya kamu pasti akan merasakan betapa serunya game bola ini. Sudah pasti kamu tidak akan merasa bosan saat memainkannya.

Tampilan game Total Football APK yang sudah HD dan kualitasnya yang realistis dikemas dalam file APK game yang hanya di kisaran 1GB saja. Tentu ini termasuk game dengan ukuran ringan dibanding dengan game bola ponsel lainnya yang rata – rata bisa mencapai lebih dari 1GB. 

Tips Jago Main Total Football APK

Setiap bermain game kamu pasti ingin bermain dengan sangat jago dan bisa mengalahkan semua lawan mainmu. Begitu juga saat kamu memainkan game Total Football APK. Kamu pasti ingin memainkan game simulasi bola ini sejago mungkin agar tidak ada yang bisa mengalahkanmu bersama tim favoritmu.

Layaknya bermain game simulasi bola pada umumnya, ada beberapa tips di game Total Football APK yang bisa membuat kamu jago memainkannya. Berikut adalah tips – tipsnya.

1. Pilih Tim Terbaik

Seperti yang telah diketahui sebelumnya bahwa game Total Football APK ini merupakan sebuah game simulasi bola dimana terdapat banyak sekali tim bola resmi dari FIFA yang bisa dimainkan. Tim – tim tersebut juga dilengkapi dengan pemain – pemain resmi yang saat ini juga berada di tim tersebut.

Kamu bisa bebas memilih tim yang tersedia di dalam Total Football APK. Akan tetapi agar kamu jago dalam memainkan game ini, kamu harus memilih tim terbaik yang dipenuhi dengan pemain bintang. Ada beberapa tim bintang besar yang saat ini banyak dijagokan seperti PSG, Barcelona, Real Madrid, Manchester United, dan masih banyak lagi.

Baca juga:  Kolab Terbaru One Punch Man x Summoners War Chronicle

2. Atur Formasi

Di dalam game Total Football APK kamu bisa menyusun strategi permainan dengan mengatur formasi tim. Umumnya formasi akan diatur secara default mengikuti tim yang kamu pilih. Akan tetapi kamu bisa mengaturnya sesuai dengan strategi yang kamu pakai baik pada formasi 4-4-2, 4-4-3, 3-5-2, dan lain sebagainya. Kamu juga bisa memainkannya dengan tipe menyerang, bertahan, atau kombinasi sesuai dengan ciri khas bermainmu.

3. Racik Tim Sendiri

Game Total Football APK juga memberi kesempatan bagi para pemain untuk membuat tim mereka sendiri. Kamu bisa membuat tim dan meracik pemain sesuai dengan keinginanmu. Tim yang kamu racik bisa membuat permainanmu akan menjadi lebih jago daripada sekedar menggunakan tim – tim normal lainnya.

Tak hanya sekedar membuat tim saja, di dalam game Total Football APK ini kamu bisa menggabungkan pemain – pemain bintang yang ada di kasta tertinggi liga sepak bola dunia seperti C. Ronaldo, Messi, Holland, Kylian Mbappe, Neymar, dan masih banyak lagi ke dalam satu tim. Dengan begitu kamu bisa dengan mudah memenangkan pertandingan.

4. Berlatih dengan Mengikuti Liga

Agar pemainanmu di game Total Football APK semakin jago, kamu harus sering memainkan game ini. Kamu bisa berlatih dengan memainkan setiap match atau dengan mengikuti liga yang ada pada game tersebut. Dengan sering berlatih, kemampuan bermainmu akan meningkat.

Kamu bisa berlatih mulai dari divisi liga paling bawah dengan tingkat kesulitan yang paling mudah. Agar naik ke liga teratas, kamu harus memainkan dan menjadi peringkat atas pada liga tersebut. Semakin tinggi kasta liga yang kamu mainkan, semakin sulit pula tim yang akan kamu lawan di game Total Football APK. Dengan semakin sering melawan tim yang sulit, maka peluang kemampuanmu meningkat di level jago juga akan semakin besar.

Itulah beberapa tips agar kamu jago bermain game Total Football APK. Jika kemampuan bermainmu sudah meningkat, ajak temanmu untuk memainkan game ini yang bisa didapatkan secara gratis melalui Google Play Store. Semakin banyak yang memainkan game ini, maka kamu bisa menemukan lawan main yang sepadan. Dengan begitu game ini dapat menjadi lebih seru.

Tinggalkan komentar