Sound of Text: Ubah Text Jadi Suara, Ini Cara Buatnya!

Mengubah text menjadi suara belakangan ini telah menjadi trend. Hal ini karena mengubah text jadi suara sangat mudah dilakukan menggunakan sound of text. Kebutuhan akan konversi text menjadi suara juga meningkat karena banyak digunakan oleh para pembuat konten.

Tidak hanya pembuat konten, anda juga bisa menghasilkan text menjadi suara keinginan. Anda bisa membuat suara dari text untuk dijadikan sebagai nada dering HP. Lalu menjadikannya sebagai nada dering di berbagai notifikasi berbagai platform di HP anda.

Tentang Sound of Text

Berbicara soal of text yakni sebuah website yang bisa digunakan untuk mengkonversi text menjadi suara atau audio. Hal tersebut juga yang menjadi kelebihan dari website sound of text yakni bisa merubah text menjadi suara.

Anda bisa mengunjung soundoftext.com atau situs lain yang sejenis untuk mencoba convert text menjadi audio. Jumlah text yang bisa dibuat menjadi audio di situs ini yakni hingga 200 karakter. Kemudian text yang sudah ditulis akan dikonversikan menjadi suara.

Dengan memanfaatkan teknologi machine learning, sound of text bisa dengan mudah mengubah text menjadi audio. Tersedia juga lebih dari 30 pilihan bahasa yang bisa membantu anda mengubah-ubah bahasa dari konversi audio yang diinginkan.

Selain pilihan bahasa, ada fitur karakter suara. Karakter suara yang dihasilkan oleh situs soundoftext.com yakni suara pencarian Google. Jika anda ingin membuat karakter suara lain, anda bisa mengunjungi berbagai situs pembuat sound of text.

Kelebihan Menggunakan Sound of Text

Mengonversi suara yang berasal dari text menggunakan sound of text memiliki berbagai kelebihan. Diantaranya bisa membuat suara atau sound dari kata-kata sesuka hati. Anda juga bisa membuat sebanyak mungkin berbagai konversi text jadi suara.

Baca juga:  50+ Saran Nickname ML Aesthetic Buat Tampil Beda

Kelebihan lainnya yakni hasil dari sound of text dapat anda gunakan sebagai media interaksi yang lebih seru. Anda bisa menggunakan hasil konversi text jadi suara untuk nada notifikasi di HP jika anda bosan dengan nada dering yang itu-itu saja.

Cara Membuat Audio dari Text di Sound of Text

Mengubah text menjadi audio kini sangat mudah dan bahkan sudah menjadi trend. Beberapa orang membuat audio dari text untuk membuat interaksi di media sosial lebih menarik. Berikut ini membuat audio menggunakan sound of text:

1. Buka Situs Sound of Text

Anda bisa langsung membuka browser untuk mengunjungi situs sound of text. Ketik “soundoftext.com” untuk membuka halaman situsnya. Di sini anda tidak perlu login dan langsung masuk ke pembuatan audio dari text.

2. Masukkan Text

Masukkan text yang ingin anda jadikan suara atau audio. Masukkan text sesuai keinginan anda dan tidak perlu terlalu panjang. Anda bisa membuat sebuah pesan atau dialog singkat.

3. Pilih Bahasa

Setelah memasukkan text, anda bisa memilih bahasa sebagai output suara yang dihasilkan. Terdapat pilihan banyak bahasa yang bisa menyesuaikan dengan text yang sudah anda tulis. Jika sudah memilih bahasa selanjutnya klik “submit”.

4. Download Audio

Terakhir anda bisa klik “play untuk” memutar hasil suara. Setelah itu anda bisa klik “download” untuk menyimpan suara hasil dari text yang anda masukkan tadi.

Cara Menggunakan Sound of Text di WA

Anda bisa juga memasang audio yang dihasilkan dari sound of text sebagai nada notifikasi di WA. Berikut ini cara menggunakan sound of text untuk WA:

1. Buka Situs Sound of Text

Hampir mirip dengan cara sebelumnya, anda cukup membuka situs sound of text untuk mulai membuat suara. Anda bisa menggunakan situs soundoftext.com atau situs lain yang sejenis. Situs pembuat text menjadi suara rata-rata memiliki fitur yang sama.

2. Buat Kalimat Pesan

Kemudian buat kalimat atau kata-kata yang akan anda ubah menjadi suara. Jika akan digunakan di WA maka buat kata-kata yang menarik seperti “ada pesan masuk” atau “ada telpon masuk”. Sesuka hati anda untuk membuat notifikasi menjadi lebih menarik di WA.

Baca juga:  Cara Menonaktifkan IG Sementara dan 5 Resikonya

3. Pilih Bahasa dan Buat Suara

Setelah membuat text, anda bisa memilih bahasa yang ingin anda gunakan untuk suara yang akan dihasilkan. Kemudian ubah text menjadi suara dan lakukan test audio. Jika sudah sesuai anda bisa mengunduhnya.

4. Download Audio

Download hasil konversi text ke suara yang sudah anda buat. Lalu simpan di perangkat anda dan beri nama sesuai keinginan. Anda bisa menjadikan hasil konversi suara tadi menjadi nada dering HP dan notifikasi di WA karena telah berformat mp3.

5. Buka Aplikasi WA

Selanjutnya untuk menjadikan hasil konversi text ke suara menjadi notifikasi di WA sangat mudah. Anda bisa membuka aplikasi WA dari HP lalu pilih titik tiga yang ada di pojok kanan atas layar utama WA.

6. Buka Setelan dan Setting Notifikasi

Kemudian buka setelan WA dan klik tanda lonceng atau “notifikasi” lalu pilih “nada notifikasi”. Selanjutnya suara hasil konversi text tadi akan muncul sebagai pilihan untuk diterapkan di WA.

Pilihan Situs Sound of Text

Pada dasarnya masing-masing situs yang menyediakan konversi dari text menjadi suara memiliki fitur yang hampir sama. Namun untuk melihat perbedaannya, anda bisa melihat beberapa pilihan situs berikut ini:

1. Sound of Text

Situs pertama yakni dengan pilihan karakter suara standar anda bisa mengkonversikan text jadi suara menggunakan soundoftext.com. Karakter suara khas dari situs ini yakni suara sound pencarian Google. Anda bisa membuat audio dan hasilnya seperti suara yang ada di pencarian Google.

2. Sound Text

Sedikit mirip dengan sebelumnya, situs soundtext.id juga bisa jadi pilihan untuk mengkonversi text jadi audio. Perbedaannya, di situs ini anda bisa memanfaatkan fitur tempo suara, personalisasi nada, dan pemberian jeda. Tersedia juga konversi suara dengan gender laki-laki dan perempuan dengan berbagai bahasa.

3. Fake You

Jika anda menginginkan karakter suara yang lebih variatif, anda bisa mengonversikan text jadi suara di fakeyou.com. Situs ini memiliki banyak pilihan karakter suara seperti announcer, anime, cartoons, movies, dan dan lain-lain. Terdapat kurang lebih 20 karakter suara yang bisa anda pilih setelah mengkonversikan text menjadi suara.

4. Botika Text to Speech

Tak kalah dengan Fake You, Botika Text to Speech juga memberikan banyak pilihan karakter suara. Bahkan canggihnya lagi, situs tersebut telah menggunakan kecanggihan teknologi AI untuk menghasilkan suara yang berkualitas.

5. FreeTTS

Satu lagi situs yang bisa diakses untuk mengkonversi text menjadi suara yakni FreeTTS yang juga telah support teknologi AI. Fitur FreeTTS juga cukup lengkap. Tersedia juga pilihan bahasa untuk hasil suara dengan gender laki-laki dan perempuan yang bisa anda pilih.

Sound of text akan memudahkan anda mengubah text menjadi audio sesuai keinginan. Anda bisa memanfaatkan berbagai aplikasi yang sudah disebutkan tadi untuk membuat konversi text ke suara yang lebih beragam.

Tinggalkan komentar