IoT: Pengertian, dan Penerapannya di Masa Sekarang dan Masa Depan

IoT merupakan konsep teknologi cerdas yang memudahkan pekerjaan manusia. Pernahkah, Anda melihat robot menjalankan fungsinya sebagai seorang pelayan? Itu adalah salah satu bentuk kecanggihan teknologi IoT.

Secara istilah, memang cukup sulit untuk memahami apa itu IoT. Padahal, penerapannya dalam kehidupan sehari-hari sangatlah sederhana. Mungkin saja, Anda sudah menerapkannya tetapi tidak tahu hal tersebut termasuk IoT.

Jika belum memahami IoT maka tak perlu bingung. Artikel ini sudah merangkum informasi mengenai contoh penerapan IoT di masa sekarang dan di masa depan. Yuk, simak sampai selesai ya.

Pengertian  IoT (Internet of Things)?

Internet of Things (IoT) merupakan konsep yang menjalankan suatu objek untuk mengirimkan suatu perintah menggunakan jaringan tanpa ada bentuk interaksi manusia dengan manusia ataupun manusia dengan komputer.

Teknologi IoT sudah mulai berkembang saat muncul teknologi micro-electromechanical systems (MEMS), nirkabel, dan juga internet. IoT juga dibekali dengan teknologi sensor seperti QR code yang memang sering digunakan pada era saat ini.

Istilah ini sering diidentifikasikan dengan Radio Frequency Identification (RFID) yang merupakan metode untuk berkomunikasi.

Penerapan IoT dalam Kehidupan

IoT di era sekarang ini sudah diterapkan dalam banyak bidang untuk memudahkan kegiatan manusia. Adapun peran IoT dalam beberapa bidang yaitu:

1. Penerapan IoT dalam Bidang Pertanian

Pertama, terdapat penerapan IoT dalam bidang pertanian. Teknologi tersebut diaplikasikan untuk mengumpulkan data mengenai curah hujan, suhu, kecepatan angin, kelembaban, muatan tanah, dan serangan hama.

Bahkan, peran IoT juga dapat digunakan untuk decision making ataupun cara untuk mengambil keputusan dari suatu informasi untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas, mengurangi upaya yang dibutuhkan dalam mengelola tanaman, dan meminimalkan limbah dan risiko lainnya.

Contohnya, para petani kini sudah dapat memantau kelembaban tanah dan suhu dari jauh tanpa perlu ke sawah. Bahkan, IoT juga dapat meningkatkan program pemupukan dengan presisi yang lebih baik.

2. Bidang Energi

Berikutnya, peran IoT juga digunakan dalam bidang energi. Sekarang ini memang sudah cukup banyak perangkat yang memakan penggunaan energi. Diantaranya yaitu outlet listrik, lampu, switch, dan televisi. 

Baca juga:  Daily Rupiah Apk Penghasil Uang Beneran Bayar Nggak Sih?

Semua perangkat tersebut kini sudah bisa terhubung dengan konektivitas internet sehingga memungkinkan mesin dan jaringan untuk menyeimbangkan penggunaan energi menjadi lebih efektif dan hemat.

Tidak hanya itu, perangkat tersebut juga dapat menjalankan fungsi remote control dari usernya, dapat memanajemen kinerja perangkat dari pusat menggunakan interface berbasis cloud.

User dapat juga mengaktifkan fungsi untuk menyalakan, mematikan mesin perangkat, mengubah kondisi pencahayaan dari yang terang menjadi gelap, dan lainnya.

Dengan menggunakan teknologi IoT pada bidang energi maka dapat meningkatkan efisiensi penjualan produk dan pendistribusian listrik.

3. Bidang Lingkungan

Teknologi IoT juga digunakan pada bidang lingkungan, umumnya untuk memantau lingkungan dengan menggunakan fitur sensor. Dengan begitu maka  akan membantu dalam mewujudkan lingkungan yang lebih baik.

Contoh penerapannya yaitu IoT berperan dalam memantau kualitas air dan udara, memantau kualitas tanah, dan atmosfer, serta mencakup pula pemantauan satwa dengan habitatnya. Ternyata penerapannya memang cukup luas.

Tidak hanya itu, IoT juga dapat digunakan untuk menanggulangi berbagai bencana dengan menggunakan sistem peringatan dini. Dengan penggunaan IoT akan sangat membantu kerja manusia agar dapat melakukan pencegahan bencana dengan cepat.

4. Bidang Otomatisasi Rumah

Adapun penerapan IoT dalam bidang otomatisasi rumah yang perannya dapat digunakan untuk mengontrol dan memantau sistem mekanis, elektronik, dan elektrik yang dapat diaplikasi pada berbagai jenis bangunan. Contohnya, seperti industri maupun rumah hunian.

IoT dapat membantu dalam memantau penggunaan energi secara nyata sehingga dapat mengurangi konsumsi energi. Bahkan, dapat pula berperan dalam untuk menjalankan perintah sesuai yang diinginkan oleh penghuninya.

Misalnya, jika Anda masuk ke dalam rumah pada waktu malam hari, lampu akan otomatis menyala. Anda juga dapat mengatur jadwal tidur, kapan lampu menyala dan mati secara otomatis.

Anda juga dapat menggunakan teknologi IoT untuk menyiram tanaman secara otomatis. Dengan demikian maka akan sangat meringankan tugas para penghuninya.

5. Bidang Medis dan Kesehatan

Selanjutnya, terdapat penggunaan IoT dalam bidang medis dan kesehatan. Contohnya, kini Anda sudah sering melihat adanya tempat cuci tangan otomatis di lingkungan rumah sakit.

Bahkan kini juga terdapat penggunaan tempat tidur yang bisa memberitahukan perawat saat pasien bangun dari tempat tidurnya. Keren, kan?

Baca juga:  Subsidi Mobil Listrik: 11 Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik dan Pengertiannya

Dalam bidang ini, teknologi memang terus dikembangkan. Di masa mendatang mungkin hasil cek kesehatan dapat ditransfer secara otomatis ke 

Jadi, pengiriman data hasil cek detak jantung, gula, dan tekanan darah dapat dilakukan hanya dengan mengirimkannya ke smartphone pribadi pasien saja.

6. Bidang Transportasi

Terakhir, penggunaan teknologi IoT juga sudah diterapkan dalam bidang transportasi. Misalnya, ketika kamu pesan taxi online dan yang menjemputnya ternyata hanya mobil saja, tanpa sopir. Keren, kan?

Penerapan IoT dalam bidang transportasi ini memang sangat membantu meminimalkan tugas manusia. Tetapi, bagi orang yang belum mengetahuinya maka menganggap hal tersebut sebagai hal yang aneh.

Penerapan IOT di Masa Depan

Di era sekarang penerapan IOT memang belum menyeluruh, lalu bagaimana penerapannya di masa depan? Ingin tahu? Simak ulasannya di bawah ini.

1. IoT Menjadi Teknologi yang Sangat Penting

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa IOT merupakan teknologi dengan konsep yang memungkinkan perangkat terhubung dengan koneksi internet sehingga dapat berkomunikasi.

IoT sangat berperan penting dalam kehidupan saat ini karena cukup membantu dalam dunia bisnis berbagai bidang.

Diperkirakan pada masa yang akan datang IoT akan menjadi teknologi yang sangat penting dalam kehidupan. 

Dengan peran IoT yang mampu memecahkan permasalahan lingkungan dan kesehatan maka mampu meningkatkan kualitas air, udara, dan tanah. Bahkan, dapat pula membantu kesehatan individu.

Selain itu semua perangkat dalam kehidupan rumah tangga, perangkat bisnis, transportasi akan terhubung dengan internet. Oleh karena itu, para pengguna dapat memantau dan mengendalikan dari jauh.

2. Dibutuhkan IoT dengan Verifikasi dan Enkripsi Data yang Kuat

Tetapi, semakin banyak  perangkat yang dapat dihubungkan dengan internet ternyata juga akan semakin meningkatkan adanya resiko keamanan dan privasi.

Tentunya, para hacker akan lebih mudah mencuri informasi pribadi yang dimiliki oleh user. Oleh karena itu, teknologi IoT di masa mendatang diharapkan terus berkembang dengan tingkat keamanan dan privasi yang cukup tinggi. Sebaiknya, menggunakan verifikasi dan enkripsi yang kuat.

3. Peran Pemerintah untuk IoT

Pemerintah juga harus memahami bahwa IoT membutuhkan privasi dan keamanan data dan informasi. Oleh karena itu, dibutuhkan regulasi baru mengenai Undang-Undang yang dapat digunakan untuk melindungi hak privasi para user. Hal tersebut dapat meminimalkan penyalahgunaan data pribadi.

Perkembangan teknologi IoT memang sangat memudahkan manusia untuk melakukan semua kegiatan lebih cepat. Oleh karena itu, tak heran apabila IoT mempunyai potensi yang cukup tinggi dalam memecahkan masalah ekonomi dan sosial dalam kehidupan.

Tentunya, peranan IoT akan sangat membawa efek perubahan yang cukup besar untuk kehidupan di era saat ini dan masa depan dengan teknologi yang lebih memberikan kemudahan, dan kenyamanan.

Tinggalkan komentar