Mengetahui keberadaan dan kapan estimasi sampai barang yang dikirimkan tentu menjadi salah satu yang menjadi pertimbangan Anda ketika mengirimkan paket. Apa lagi jika Anda mengirim paket kargo dalam jumlah banyak dan ukuran barang yang relatif besar yang salah satunya bisa Anda kirimkan melalui JnT Cargo.
Kini Anda tidak perlu khawatir lagi, karena bisa dengan mudah memantau paket kargo Anda dengan cek resi JnT Cargo. Di bawah ini akan dijelaskan lebih lanjut bagaimana cara dan langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengecek resi J&T.
Daftar isi:
Apa Itu J&T Cargo?
J&T Cargo atau juga biasa ditulis Jnt Cargo merupakan salah satu perusahaan ekspedisi yang bergerak di jasa pengiriman barang, baik itu berupa titipan, dokumen, bahkan kargo sekali pun. JnT Cargo berada di bawah naungan J&T Group, dengan fokus layanan pada barang-barang dengan dimensi yang lebih besar.
Jika Anda adalah orang yang memiliki usaha yang bergerak di bidang jual-beli barang dengan dimensi besar, tentu saja menggunakan layanan ekspedisi untuk kargo ini akan lebih memungkinkan. Selain karena kapasitas pengiriman yang lebih banyak, harga yang mereka tawarkan juga tentu lebih murah.
Saat ini, JnT Cargo terus meningkatkan efisiensi dan optimalisasi biaya logistik berdasarkan standar operasional yang tinggi. Selain itu, sistem transportasi dan distribusi gudang yang kuat juga menjadi perhatian mereka untuk terus meningkatkan pelayanan.
Tidak kalah penting, J&T juga meningkatkan pelayanan dengan aplikasi logistik yang canggih. Tujuannya jelas, yakni untuk meningkatkan nilai distribusi bisnis bagi para pelanggan, serta menciptakan pengalaman logistik terbaik yang bisa Anda rasakan.
Untuk mendukung pelayanan Anda, J&T Cargo telah memiliki lebih dari 240 gateway, 600 peralatan sortir pintar, serta 8000 kendaraan sendiri. Selain itu, mereka juga telah menyiapkan lebih dari 23000 outlet profesional dan didukung oleh lebih dari 350000 jumlah pekerja. Maka tidak heran, Anda juga bisa cek resi JnT Cargo dengan mudah.
Perusahaan jasa logistik ini berdiri pada Agustus 2015 lalu yang merupakan perusahaan logistik berbasis teknologi pertama di Asia Tenggara. Mereka mengandalkan e-commerce sebagai bisnis utama, dengan mencakup beberapa bidang lain. Di antaranya ada pengiriman ekspres, pergudangan dan rantai pasok, hingga pengiriman kargo. Lebih lanjut, bisnis layanan pengiriman J&T ini melayani pengiriman antar kota, antar provinsi, dan internasional.
Terus berkembang, pada Januari 2021, JnT Group telah memiliki lebih dari 240 gudang sortir skala besar. Selain itu, ada 600 set alat sortir otomatis, 8000 kendaraan milik sendiri yang tersebar di seluruh dunia. Mereka juga mengoperasikan lebih dari 23000 outlet dan mempekerjakan lebih dari 350000 tenaga kerja.
Dalam menjalankan operasional, perusahaan ini telah tersertifikasi ISO 14001:2015 dan 45001:2018. Sertifikasi J&T itu mencakup sistem manajemen lingkungan, kesehatan, dan keselamatan kerja. Bukan itu saja, mereka juga menjamin keamanan data melalui sertifikasi ISO 27001:2013 serta layanan yang mengacu pada standar manajemen mutu ISO 9001:2015.
Baca Juga: Cara Akses NobarTV, Situs Nonton Streaming Bola Gratis 2023
Produk Layanan J&T
Dengan perkembangan yang cukup signifikan, J&T juga telah menawarkan Anda banyak produk layanan yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan Anda. Apa saja?
1. Layanan SLA
Ini merupakan layanan ekspres yang dapat memungkinkan Anda mengirim paket dalam waktu yang relatif singkat. Layanan SLA merupakan pengiriman tepat waktu antar kota yang dikirimkan via darat. Proses operasionalnya efisien dan profesional, sehingga titipan Anda akan sampai dengan cepat.
Bukan itu saja, hotline eksklusif, tracking setiap saat, serta tenaga kerja yang profesional membuat pengiriman dengan layanan SLA terjamin. Ada pun beberapa paket yang ditawarkan untuk layanan SLA ini, yakni:
- Sampai pada pagi hari berikutnya.
- Sampai pada hari berikutnya
- Sampai pada hari lusa
2. Kargo Kecil
Jika layanan SLA lebih banyak Anda gunakan untuk paket berukuran kecil, Kargo kecil akan memungkinkan Anda mengirimkan titipan dengan ukuran yang sedikit lebih besar. Layanan ini biasanya digunakan untuk pengiriman pasar grosir dengan ukuran kargo yang tidak begitu besar. Anda juga bisa melakukan cek resi JnT Cargo dengan mudah di sini.
Ada beberapa produk yang biasa dikirim dengan menggunakan layanan Kargo Kecil, seperti elektronik 3C, kosmetik, makanan segar, produk fashion, perangkat keras seperti mur dan baut, hingga produk chain store lainnya di seluruh Indonesia. Dengan layanan ini paket Anda akan diberangkatkan tepat waktu. Selain itu, titipan Anda akan masuk prioritas pengiriman, prioritas transit dan delivery, serta pengantaran barang hingga ke lokasi tujuan.
Ada pun pilihan layanan untuk Anda yang menggunakan paket Kargo Kecil, sebagai berikut:
- H50 (Barang kargo dengan berat di bawah 50 kg)
- H100 (Barang kargo dengan berat 50-100 kg – di bawah 100 kg)
3. Kargo Standar
Nah, jika layanan di atas belum mencukupi kebutuhan Anda, memilih layanan Kargo Stanar bisa menjadi pilihan. Harga yang ekonomis dan prosedur operasional yang standar membuat layanan ini menjadi favorit bagi konsumen yang ingin mengirimkan paket dalam jumlah yang relatiif lebih banyak.
Kargo Standar menawarkan layanan pengiriman door to door yang aman, efisien, tepat waktu, dan harga yang lebih terjangkau. Anda bisa mengirimkan beberapa produk seperti perangkat peras, makanan segar, produk fashion, hingga produk chain store lainnya dengan paket Kargo Standar.
Ada pun pilihan layanan Kargo Standar yang bisa Anda pilih, yakni sebagai berikut:
- H300 (Barang dengan berat 100-300 kg – di bawah 300 kg)
- H500 (Barang dengan berat di atas 300 kg, namun masih di bawah 500 kg)
4. Layanan Tambahan
Selain berbagai layanan di atas, Anda juga mendapat layanan tambahan di selain cek resi JnT Cargo dengan mudah, di antaranya:
- Kemasan aman
- Perwakilan Penerimaan Paket
- Asuransi barang
- Layanan gabungan warehouse dan distribusi
- Layanan Warehouse
- Pengembalian tanda terima
Jaminan Pelayanan
Ketika Anda menggunakan layanan kargo dari J&T Group, ada beberapa jaminan pelayanan yang bisa Anda dapat, yakni:
1. Pemesanan yang mudah
Anda dapat melakukan pemesanan layanan JnT Cargo dengan sistem online maupun offline. Di era digital ini, Anda bahkan tidak perlu repot-repot mengantarkan barang Anda ke lokasi outlet JnT terdekat, karena Anda bisa langsung memanggil petugas untuk menjemput titipan Anda.
Penasaran? Anda bisa segera mencoba memesan layanan melalui web resmi, sistem pelanggan, outline, aplikasi, dan lain-lain. Bukan itu saja, Anda juga bisa menghubungi sales atau kantor perwakilan terdekat dari tempat Anda berada.
2. Full Tracking
Segala titipan yang dikirim dengan J&T Cargo akan melalui tracking visual. Barang akan dipantau setiap saat, karena JnT akan mengedepankan layanan, proaktif untuk berkomunikasi apabila ditemukan masalah dan langsung diselesaikan. Bahkan, Anda juga bisa melakukan cek resi JnT Cargo dengan mudah.
3. Operasional yang Profesional
Anda tidak perlu khawatir menitipkan barang melalui J&T yang telah memiliki kemampuan operasional yang tinggi dan profesional. Selain itu, berkat pengalaman sejak 2015, JnT juga terus memberikan solusi logistik yang sesuai untuk berbagai industri, dan memberikan solusi layanan VIP eksklusif.
4. Standar manajemen
JnT Cargo memiliki standar untuk pelayanan sesuai, yang didukung eksekusi layanan networking yang kuat, kualitas layanan yang lebih tinggi, dan penyebaran sumber daya yang cepat.
5. Jaminan klaim
Ketika Anda menitipkan barang yang besar, tentu saja biaya yang Anda keluarkan tidak murah, sehingga perlu keyakinan yang kuat untuk menitipkan barang tersebut. Oleh karena itu juga, J&T Cargo memberikan layanan klaim yang baik kepada pelanggan tanpa ragu. Perusahaan ini juga memberikan layanan asuransi barang guna memberikan rasa aman kepada pelanggan.
6. Respon cepat
Saluran layanan yang beragam dan tim call center J&T yang profesional akan siap melayani pelanggan 7×24 jam. Untuk kebutuhan pelanggan, klaim yang Anda ajukan akan ditindaklanjuti dengan segera.
Cara Cek Resi JnT Cargo
Jika Anda adalah orang yang menggunakan layanan J&T Cargo dan ingin mengetahui keberadaan serta estimasi sampai paket Anda, ikuti langkah berikut:
- Buka laman lacak informasi. Klik DI SINI!
- Di sini Anda bisa melacak informasi paket, lacak outlet, dan cek ongkir.
- Masukkan nomor waybill atau resi (nomor order pelanggan). Satu kali pencarian maksimal 10 nomor.
- Tekan tombol pencarian.
- Tunggu beberapa saat.
- Informasi paket Anda akan muncul.
- Selesai!
Selain cek resi JnT Cargo, di sana Anda juga layanan lacak outlet dan cek ongkir, sehingga Anda bisa mendapatkan kepastian untuk menitipkan kargo Anda. Semoga penjelasan ini dapat membantu.
Yuk, baca artikel lainnya di WongCerdas.com