Bukan sebuah rahasia jika saat ini banyak orang yang mulai memainkan game penghasil uang. Dari mulai anak – anak yang masih sekolah hingga orang – orang yang sudah bekerja turut memainkannya. Terlebih saat ini perkembangan dunia game di internet terbilang sangat pesat yang bisa dibuktikan dengan beraneka ragam game baru bermunculan.
Masifnya orang – orang bermain game yang bisa menghasilkan uang tersebut juga didukung oleh beberapa faktor, salah satunya adalah penggunaan smartphone yang kian canggih dan akses game yang bisa dimainkan kapan saja dan dimana saja melalui smartphone.
Pada dasarnya anggapan orang tentang bermain game mengarah pada hal – hal yang negatif. Tak sedikit yang menganggap bahwa bermain game hanya akan membuat waktu terbuang sia – sia, malas, dan tidak produktif atau menghasilkan apapun. Namun hal tersebut tidak sepenuhnya salah.
Sejak kecil banyak orang tua yang mendidik anaknya supaya lebih mengedepankan belajar dan membantu orang tua daripada hanya sekedar bermain game di smartphone. Kebiasaan itu kemudian mendarah daging hingga sekarang. Namun bukan berarti bermain game adalah sesuatu yang dilarang.
Di era yang serba bisa dilakukan di internet, game penghasil uang ini mulai banyak digemari oleh orang – orang yang menyukai permainan di smartphone. Selain dapat mengisi kekosongan waktu dan bisa menghibur, game – game ini juga bisa menghasilkan sejumlah uang sehingga waktu dan kuota internet yang dikeluarkan dapat tergantikan dan tidak menjadi sia –sia.
Meski cukup menjanjikan, namun fakta lapangan mengatakan bahwa untuk menemukan game penghasil uang yang terpercaya sangatlah sulit. Sebab jika mencarinya di internet, akan ada banyak sekali jejeran game yang konon bisa menghasilkan uang. Tentunya dari semua game tersebut tidak semuanya benar – benar membayar pemainnya alias scam.
Untuk itu para pemain harus benar – benar selektif dalam memilih game yang terbukti membayar dan terpercaya. Sebab memainkan game scam akan sangat menyita banyak waktu sehingga apa yang sudah dikeluarkan menjadi percuma.
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan para pemain untuk menyeleksi game penghasil uang yang benar – benar membayar. Pertama adalah melihat jumlah iklan yang sering muncul ketika game dimainkan.
Sebenarnya iklan pada game penghasil uang ini merupakan salah satu sumber pendapatan yang dimiliki pengembang. Namun jika iklan yang muncul terlalu banyak, tentu akan sangat mengganggu permainan. Rata – rata game yang memiliki banyak iklan hanya berorientasi pada keuntungan pengembangnya. Tetapi pemain tidak mendapatkan sumber uang lebih dari game yang dimainkan sehingga tidak sebanding dengan waktu dan kuota internet yang dikeluarkan.
Pemain juga dapat mengidentifikasi game penghasil uang scam atau tidak dari proses withdrawnya. Sebagian besar game yang tidak layak dimainkan memiliki sistem withdraw yang rumit seperti harus mengumpulkan sejumlah referral atau durasi waktu tunggu yang cenderung lama. Saat selesai, durasi waktu tunggu tersebut tiba – tiba durasi proses withdraw reset secara otomatis. Jika demikian, dapat dipastikan game tersebut adalah scam.
Selain memperhatikan beberapa hal tersebut, pemain juga perlu mengukur tingkat kesulitan game penghasil uang saat dimainkan. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir terbuangnya waktu yang sia – sia. Sebab jika game tersebut cenderung sulit dimainkan, maka pemain akan sangat sulit untuk mengumpulkan poin yang nantinya berujung tidak akan menghasilkan uang serupiah pun.
Dari sekian banyak game yang bisa menghasilkan uang di internet, ada beberapa game penghasil uang yang mudah untuk dimainkan. Berikut adalah rinciannya.
Daftar isi:
5 Game Penghasil Uang Termudah
1. Mager
Game penghasil uang termudah yang pertama adalah Mager. Mager merupakan sebuah platform kumpulan mini game yang bisa memberikan berbagai reward kepada pemainnya. Menariknya lagi, pemain tidak perlu melakukan top up di awal alias gratis.
Pemain akan dibayar dengan uang apabila berhasil memenangkan permainan di platform Mager. Selain uang tunai, pengembang juga akan memberikan beberapa opsi pilihan hadiah mulai dari voucher Gopay, ShopeePay, OVO, Link Aja sampai voucher game online seperti Mobile Legend, PUBG, dan lain sebagainya.
Di dalam Mager juga ada fitur yang memungkinkan pemain untuk menantang teman – temannya bermain 1 vs 1. Tentunya ini dapat menjadi fitur seru yang bisa dicoba.
2. Higgs Domino
Higgs Domino adalah game penghasil uang yang saat ini tengah ramai dimainkan di berbagai tongkrongan. Game ini mengharuskan pemain untuk mengumpulkan banyak chips dengan memainkan permainan kartu domino. Untuk mendapatkan chips, pemain harus memenangkan setiap permainan. Namun jika kalah, maka pemain bisa kehilangan chips tersebut.
Game ini bisa dimainkan secara gratis, namun chips yang di dapatkan pemain gratisan lebih sedikit. Pemain gratisan bisa mendapatkan chips dengan melakukan login harian atau menghubungkan akun Higgs Domino dengan Facebook.
Jika chips gratisan dirasa tidak cukup, para pemain bisa melakukan top up untuk mendapatkan chips yang lebih banyak. Chips ini yang nantinya bisa digunakan untuk memainkan kartu domino.
Chips yang didapatkan dari memenangkan permainan dapat ditukar dengan uang yang bisa dicairkan melalui e-wallet. Untuk menukarnya, pemain harus menjadi member VIP.
3. Candy Master
Jika sudah familiar dengan game Candy Crush, pemain akan mudah memainkan game ini. Game penghasil uang ini mengajak para pemain untuk mencocokkan permen yang jenisnya sama agar hancur. Semakin banyak permen yang hancur, maka poin yang didapatkan juga semakin banyak.
Pemain juga bisa mendapatkan poin tambahan dengan menonton iklan yang muncul. Poin tambahan juga bisa didapatkan dengan login harian atau menyebarkan kode referral.
Poin yang telah terkumpul bisa dicairkan dalam bentuk uang melalui e-wallet. Untuk itu, pemain harus menghubungkan akun Candy Master dengan e-wallet baik DANA atau OVO.
4. Lucky PopStar
Jika pemain menyukai game – game puzzle dan tebak – tebakan, bisa mencoba Lucky Popstar. Setiap kali memenangkan game di Lucky Popstar akan mendapatkan reward berupa diamond. Diamond inilah yang nantinya akan ditukar dengan uang atau hadiah menarik lainnya.
Game penghasil uang ini sangat mudah dimainkan. Didalamnya juga terdapat beberapa permainan yang umum dimainkan semua orang seperti tetris dan lain sebagainya. Game populer ini telah dipercaya membayar para pemainnya sejak lama.
Untuk mendapatkan lebih banyak uang, pemain dapat membagikan kode referral atau mengundang banyak orang untuk bermain. Nantinya pemain akan mendapatkan diamond tambahan dari setiap orang yang berhasil bergabung. Tukarkan diamond tersebut dengan uang atau hadiah menarik yang telah disediakan.
5. Isul
Game penghasil uang berikutnya adalah Isul. Isul merupakan sebuah game kalkulasi atau perhitungan angka. Layaknya mengerjakan tugas matematika, game ini memiliki berbagai tugas dengan tingkat kesulitan yang berbeda mulai dari yang sederhana sampai kompleks.
Di dalamnya tidak hanya permainan angka, melainkan juga ada permainan huruf dan gambar yang bisa dipilih sesuai dengan kemampuan pemainnya. Selain bisa mengasah otak, Isul juga akan membayar pemainnya jika mereka telah memiliki minimal 10.000 poin. Poin tersebut didapatkan dari memenangkan setiap permainan. Jika sudah terkumpul, pemain bisa menukarnya dengan uang tunai dalam bentuk saldo e-wallet.
Masing – masing game penghasil uang memiliki sistem perolehan poin yang berbeda – beda. Untuk itu setiap pemain yang ingin bergabung dalam permainan harus memahami terlebih dahulu aturan – aturan yag terdapat pada game.
Untuk menghasilkan uang yang banyak, pemain dapat memainkan game – game tersebut sesering mungkin. Setelah memenuhi syarat minimal penarikan, pemain bisa menukarkan poin yang didapatkan dengan uang maupun hadiah menarik lainnya.